Selasa, 03 Maret 2015

mesin dahsyat di pertambangan

1.Bucket Wheel Excavator Takraf RB293
Bucket-wheel excavator (BWE) adalah alat super berat yang digunakan di tambang terbuka.BWE terbesar (MAN Takraf RB293) juga menyandang gelar sebagai alat bergerak terbesar yang pernah diciptakanmanusia.BWE paling efektif digunakan di tanah lembek yang tidak banyak mengandung batuan keras.

Komponen utama BWE adalah roda berputar besar yang dipasang pada sebuah lengan raksasa. Ujung roda ini kemudian dipasangi semacam ember besi (bucket) dengan gigi-gigi logam dipinggiran bucket yang digunakan untuk menggali tanah.

BWE disebut juga sebagai continuous excavators karena dapat menggali secara menerus tanpa terputus. Bucket yang terus berputar akan memberikan tingkat penggalian maksimal plus tidak diperlukannya lagi alat angkut tambahan, sebab mineral yang digali langsung diangkut oleh belt conveyor.Berat alat mencapai 12.000 ton dengan kapasitas produksi 220.000 ton perhari.

2. Overburden Conveyor Bridge F60
Overburden Conveyor Bridge F60 adalah mesin terbesar yang dapat bergerak bebas. Alat ini di nonaktifkan setelah 13 bulan beroperasi karena alasan Sumber Energi dan Politik. Ketinggian alat ini mencapai 60meter [F60], lebar 202 meter, panjang sekitar 502 Meter dan berat 11.000 ton. Alat ini juga sering disebut “Lying Eiffel Tower” F60 adalah salah satu dari lima Conveyor yang digunakan pada pertambangan batubara di Jerman.


3.Liebherr T 282B
mesin raksasa Liebherr T 282B adalah dumptruck terbesar yang dirancang tahun 2004 oleh produsen Jerman. Truk seberat 203 Ton ini dapat mengangkut sekitar 365 ton, dan menghasilkan tenaga sekitar 3650 Tenaga Kuda.




4.Power Shovel TEREX RH 400

RH400 TEREX adalah sekop hidrolik terbesar dunia dengan berat 1078 ton dan kapasitas sekop 94 ton dalam satu sendok tunggal.Produksi RH400 dapat mencapai 9.900 ton per jam.Kelebihan alat ini adalah dapat bekerja pada kondisi ekstrim dengan kapasitas bahan bakar 3400 gallons.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar