Rabu, 25 Februari 2015

mobil offroad paling terkenal di Indonesia

Mobil Offroad Paling Terkenal di Indonesia

Siapa bilang mobil offroad itu mobil rakitan. Anda salah besar, justru mobil offroad adalah mobil pabrikan paling kompleks. Dengan mempertimbangkan beberapa kondisi, tertutama medan yang akan dilalui, serta resiko terjadi benturan, produsen harus mempersiapkan kualitas yang tangguh demi terciptanya sebuah mobil offroad. Sebenarnya offroad bukan nama jenis mobil, melainkan sebuah kegiatan dimana mobil ditantang untuk bisa melewati halang rintang pada alam. Umumnya dilakukan di hutan maupun pada sebuah track bergelombang dan umumnya basah. Sehingga tantangan yang didapat lebih banyak. Berikut ini mobil offroad paling terkenal di Indonesia.

Untuk mendapatkan mobil offroad paling terkenal di Indonesia memang agak sulit ditemukan dipasaran, anda harus masuk ke komunitas offroad untuk bisa mengetahu seluk-beluk kepemilikan mobil dengan tenaga 4x4. Diakui atau tidak, meskipun jumlah anggota komunitasnya terbilang cukup sedikit, namun banyaknya komunitas ini yang tersebar di Indonesia sudah sangat banyak, hampir bisa dipastikan setiap daerah memiliki komunitas offroad tersendiri. Makannya jangan dianggap remeh.

1.    Suzuki Jimny (4x4)

Mobil Offroad Paling Terkenal di Indonesia

Suzuki Jimny ini merupakan kendaraan wajib yang harus ditunggangi offroader Indonesia, bahkan orang awam pun sudah barang pasti melihatnya. Kendaraan dengan 4 roda ppenggerak ini adalah yang paling banyak populasinya. Dengan desain kabin yang khusus membuat mobil ini sangat nyaman. Bahkan versi terbarunya yang diproduksi 2013 kemarin, ada fasilitas terbarunya, antara lain tambahan audio/radio yang bisa ditambahkan mp3 player usb. Dengan harga 180 jutaan, anda bisa memiliki mobil ini.

2.    Toyota Land Cruiser / Hardtop

Mobil Offroad Paling Terkenal di Indonesia

Mobil tangguh dengan ukuran mesin 4461 cc merupakan mobil paling panjang dikelas ini, selain harganya yang sangat fantastis, yakni 1 miliyar sampai 1,5 miliyar mobil ini juga produksinya sangat terbatas.
Mobil ini dilnegkapi peralatan canggih. Sebuah sensor pintar yang memungkinkan penggunanya untuk membuka kunci dengan menyentuh gagang pintunya saja sambil membawa remotenya.

3.    Taft Kebo F50 dan Taft GT

Mobil Offroad Paling Terkenal di Indonesia

Mobil jenis Jeep penantang segala rintang ini masih saja eksis, kemunculannya tahun 1987 yang merupakan tahun pertama dan langsung naik daun. Dengan kapasitas mesin 2500 cc, mobil ini dibanderol dengan harga 78 juta saat ini, itupun harga bekas paling tinggi. Nama Kebo lebih popular karena dibagian depan mobil terdapat tanduk untuk mendorong mobil ketika mogok.


4.    Chevrolet Trooper

Mobil Offroad Paling Terkenal di Indonesia

Bahan bakar mobil ini masih bisa menggunakan solar, karena mesinnya masih teknologi diesel, namun apabila di isi dengan bensin akan lebih bagus. Versi terbarunya sekitar tahun 2005. Dengan kapasitas mesin 2300 cc, mobil ini dibanderol seharga 120 juta.


5.    Jeep Willys

Mobil Offroad Paling Terkenal di Indonesia

Nama Jeep Willys begitu melegenda di hati masyarakat Indonesia, mmobil klasik ini merupakan salah satu mobil antic penantang alam. Ruang bahan bakar yang mampu menampung 57 liter dilengkapi dengan 3 transmisi dan mampu berlari dengan kecepatan 100 Km/jam merupakan capaian hebat mobil setua ini.


6.    Nissan Terrano

Mobil Offroad Paling Terkenal di Indonesia

Kali ini model terbaru dari Nissan Terrano sudah resmi dijual di India dan tersedia dalam dua pilihan mesin yaitu, mesin bensin dan diesel. Untuk varian bermesin bensin memiliki kapasitas 1.600 cc dengan kabin mampu menampung 4 orang ini dibanderol dengan harga kisaran 160-200 jutaan.


7.    Daihatsu Feroza

Mobil Offroad Paling Terkenal di Indonesia

Kelebihan Jeep ini adalah pada daya jelajahnya yang mampu melewati track atau medan berat, dengan ground clearance yang tinggi 20 cm lebih membuat mobil ini mampu melewati genangan air dan medan berbatu dengan sangat tangguh.

Demikianlah informasi singkat mengenai mobil offroad paling terkenal di Indonesia, semoga dapat menjadi bahan pertimbangan bagi anda yang ingin memilikinya. Silahkan tuliskan komentar apabila masih ada yang belum jelas. Semoga bermanfaat.

1 komentar: